Elitery Rilis Laporan Tahunan 2023 bertema “Advancing the Nation through Continuous Innovation - Terus Berinovasi untuk Kemajuan Bangsa."

Elitery Rilis Laporan Tahunan 2023 bertema “Advancing the Nation through Continuous Innovation – Terus Berinovasi untuk Kemajuan Bangsa.”

[Jakarta, 30 April 2024] – Elitery, penyedia layanan managed service IT terkemuka, dengan bangga mengumumkan Laporan Tahunan 2023 dengan tema “Advancing the Nation through Continuous Innovation – Terus Berinovasi untuk Kemajuan Bangsa.” Laporan ini mencerminkan pertumbuhan serta pencapaian perusahaan dalam menghadapi era digital yang terus berkembang. 

Laporan Tahunan Elitery periode 2023 ini menyoroti peran perusahaan dalam mendukung perjalanan digitalisasi sektor kesehatan, pendidikan, dan perkotaan di Indonesia. Melalui berbagai solusi unggul dan inovatif seperti layanan Managed Cloud dan Managed Network, dan produk Elitery seperti Medical Data Integrator (MEDTRO), Cybersecurity Solution, Elicovery – Disaster Recovery as a Service dan Backup as a service, Elivision, SiPANDU, Elivault, EliWork@Anywhere. Elitery telah memainkan peran penting dalam mendorong transformasi digital yang lebih maju.

Elitery terus berinovasi dalam kemajuan transformasi digital, salah satunya dengan memanfaatkan kekuatan Generative Artificial Intelligence (gen AI), yaitu melalui peluncuran Elipedia. Melalui kemitraan strategis dengan Google Cloud, Elipedia menjadi inovasi terbaru dari Elitery yang siap merevolusi sistem pengelolaan pengetahuan (knowledge management system) di era digital. Elipedia menandai kemajuan signifikan dalam pemanfaatan Generative Artificial Intelligence (gen AI) untuk menyederhanakan proses manajemen pengetahuan bagi bisnis.

Dalam sektor kesehatan, Elitery telah memberikan solusi yang memungkinkan lembaga kesehatan mengoptimalkan operasional mereka, menyimpan data dengan aman, dan meningkatkan efisiensi pelayanan kesehatan. Solusi ini telah menjadi fondasi bagi perjalanan digitalisasi dalam penyediaan layanan kesehatan di Indonesia.

Pada bidang pendidikan, Elitery turut memainkan peran penting dengan menyediakan layanan Managed Cloud dan Managed Services yang membantu institusi pendidikan untuk menyimpan dan mengelola data secara efisien serta menyediakan infrastruktur digital yang andal untuk proses pembelajaran.

Elitery juga mendukung pembangunan smart city dengan menyediakan solusi untuk digitalisasi sistem pemerintahan seperti SiPANDU (Sistem Informasi Pelaporan Terpadu), SiPANON (Sistem Pemantauan dan Analisa Objek Lalu Lintas), dan Generative AI (Elipedia). Selain itu, Elitery juga menyediakan solusi cybersecurity untuk melindungi sistem dan data pemerintahan dari serangan siber yang sedang marak terjadi di Indonesia. Solusi yang disediakan oleh Elitery memungkinkan pemerintah daerah dan kota untuk mengelola data dengan cerdas, meningkatkan efisiensi operasional, meningkatkan keamanan data dan sistem, dan memberikan layanan yang lebih baik kepada warga kota.

Elitery berhasil mencapai berbagai penghargaan, di awal tahun 2024 saja Kresna Adiprawira, Direktur Utama Elitery berhasil mendapatkan Penghargaan Indonesia Best CEO SWA 2023 Kategori ‘Best CEO With Special Recognition’. Sementara pada tahun 2023, Elitery berhasil menjadi perusahaan publik, dan membuka anak usaha di Malaysia. Di tahun yang sama, Elitery juga meresmikan Program TALENTA dengan USAID dan AWS, program yang bekerjasama dengan berbagai universitas untuk mengembangkan Tenaga Kerja Teknologi Cloud Computing di Indonesia dengan meningkatkan keterampilan digital para mahasiswa, dosen dan universitas. Program ini juga merangkul para startup dan usaha kecil dan menengah (UMKM) dalam menjalankan bisnis mereka.

Elitery juga bekerjasama dengan CrowdStrike, penyedia solusi Perlindungan endpoint cloud-delivered, dan mendapatkan penghargaan CrowdStrike EOY CRWD Connect sebagai “Top Cloud Security Sales Champion 2023”. Elitery juga mendapatkan Penghargaan Outstanding Proposal Award dari Supplier Innovation Program Asia 2023 yang diadakan oleh Schlumberger Limited (SLB). Kresna Adiprawira selaku Direktur Utama juga menjadi salah satu dari 11 Finalis di EY Entrepreneur of The Year 2023 (EOY) Indonesia Awards.

Masih pada tahun 2023, Elitery mendapatkan Penghargaan New Expertise dari Google Cloud meliputi keahlian global public sector – government dari Google Cloud, dan juga mendapat penghargaan Google For Education Partner Forum 2023 – Asia Pacific di Singapura, serta 

penghargaan yang baru ini diraih di awal tahun 2024 adalah Elitery dengan bangga mengumumkan penghargaannya sebagai Google Cloud Public Sector Partner of the Year untuk Asia Pasifik pada tahun 2024. Penghargaan bergengsi ini merupakan kemenangan kedua berturut-turut untuk Elitery dalam kategori ini di tahun 2023 dan 2024. Hal ini menyoroti komitmen, dedikasi, dan inovasi luar biasa dalam menyediakan solusi cloud canggih untuk organisasi sektor publik di seluruh kawasan.

Kresna Adiprawira, Direktur Utama PT Data Sinergitama Jaya Tbk (Elitery), mengungkapkan, “Kami percaya bahwa inovasi berkelanjutan adalah kunci untuk membawa Indonesia menuju masa depan digital yang lebih baik. Dengan fokus pada sektor kesehatan, pendidikan, dan pembangunan smart city, dan juga cybersecurity, Elitery berkomitmen untuk terus berinovasi untuk menjadi bagian dalam kemajuan bangsa,” ujar Kresna Adiprawira, Direktur Utama PT Data Sinergitama Jaya Tbk (Elitery). 

Laporan Tahunan Elitery 2023, dapat diakses melalui ir.elitery.com.

***

Tentang Elitery:

Elitery (PT. Data Sinergitama Jaya Tbk) adalah perusahaan IT managed services yang bergerak di bidang teknologi informasi, khususnya teknologi cloud. Kami memiliki pengalaman lebih dari 12 tahun dan memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggan kami. Dengan reputasi perusahaan yang baik, Elitery dipercaya oleh penyedia layanan Cloud kelas dunia seperti Google Cloud sebagai mitra “go to market” di Indonesia.

Sejak tahun 2011, Elitery sudah menangani banyak sistem “mission critical” yang diakses oleh puluhan juta pengguna setiap hari nya. Elitery juga sudah dipercaya pelanggan dari berbagai macam sektor, baik swasta maupun pemerintahan. Dengan berbekal pengalaman dan kompetensi yang Elitery miliki, kami yakin dapat menjadi mitra terpercaya untuk transformasi digital bagi organisasi Anda.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi :

Astrid Erawan

Corporate Secretary

PT. Data Sinergitama Jaya

The Manhattan Square Tower B Lt. 22,

Jl. TB Simatupang, RT.3/RW.3, East Cilandak, Pasar

Minggu, South Jakarta City, Jakarta 12560

Telepon: (021) 7511004

Email : [email protected]

Scroll to Top

Download Sekarang